REAKTIFNEWS.COM, Singkawang Kota – Sebagai wujud dalam memberikan pelayanan administrasi kependudukan yang maksimal untuk masyarakat Kota Singkawang, Walikota Singkawang Tjhai Chui Mie melalui Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapil) Kota Singkawang menghadirkan serta memfungsikan gedung baru yang lebih nyaman dan representatif.
Kepala Disdukcapil Kota Singkawang Deson Lingga, SH, mengatakan dengan adanya gedung baru ini akan menambahkan semangat dalam menjalankan tugas sebagai pelayanan kependudukan yang baik kepada masyarakat dan dapat meningkatkan kinerja apa yang telah dikerjakan selama ini, Senin (30/5).
“Semoga motivasi kawan-kawan dalam memberikan pelayanan semakin meningkat, melayani dengan sepenuh hati. Semoga semakin baik,” tutup Deson. (Top/RN)