REAKTIFNEWS.COM, Singkawang Kota – Dalam rangka memeriahkan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-77 Kemerdekaan Republik Indonesia (RI), Ketua harian DPD Partai Golongan Karya (Golkar) Kota Singkawang, EM Abdurahman memberikan apresiasi kepada para kader-kader partainya dalam ikhtiar mengkaryakan diri memeriahkan HUT RI Ke-77.
Menurut Rahman sejumlah perlombaan yang diadakan serta termasuk ikhtiar oleh para kader-kader DPD Partai Golkar Kota Singkawang di usia ke 77 ini sudah semestinya dilakukan mengingat di usia Republik Indonesia ini juga merupakan momentum untuk kembali mengingatkan pentingnya kerja sama dan kolaborasi.
“Saya katakan lagi, beragam acara memeriahkan HUT RI tahun ini. Mulai badminton cup oleh saudara Irwan di Selatan maupun kader lain di seluruh penjuru kota singkawang itu patut diapresiasi. Bicara sumbangsih, Partai Golkar itu selisih 10 tahun dari kemerdekaan RI dan pastinya sudah sangat banyak berikhtiar dalam pembangunan,” kata bang Maman, Selasa (23/8/2022).
EM Abdurahman berpesan bahwa Partai Golkar merupakan bentuk persatuan dan kesatuan bangsa Indonesia. “Terus selalu jaga kekompakan kita, jalin kerjasama dan bersama-sama kita turun ke masyarakat untuk mengabdikan diri memenangkan di Kota Singkawang,” harapnya.
Editor: Topan