Poktan Jas-B Singkawang Selatan Terima Program Strategis BI

by -688 views
Poktan Jas-B Singkawang Selatan.
Kelompok Tani JAS-B Singkawang Selatan mendapat bantuan Program Sosial Bank Indonesia. (Dok/Foto: KBRN,Pontianak)

REAKTIFNEWS.COM – Bank Indonesia (BI) Kalimantan Barat memberikan perhatian melalui Program Sosial Bank Indonesia (PSBI). Ini merupakan bentuk kepedulian atau empati sosial Bank Indonesia untuk berkontribusi dalam membantu memecahkan masalah sosial ekonomi yang dihadapi masyarakat. Salah satunya mendukung Pengembangan Komoditas Hortikultura Kepada Poktan JAS-B di Singkawang, Sabtu (5/2/2022).

“Khusus pengembangan klaster pengendali Inflasi, BI bekerjasama dengan dinas-dinas baik Provinsi maupun Kabupaten Kota mengidentifikasi kira-kira komoditas apa yang menyebabkan inflasi,” papar Kepala Perwakilan Bank Indonesia Kalbar, Agus Chusaini saat meresmikan Program Bank Indonesia Dalam Pengembangan Komoditas Hortikultura Kepada Poktan JAS-B di Singkawang, sebagaimana dilansir rri.co.id,.

Lanjutnya, lewat poktan-poktan atau kelompok usaha di Kalimantan Barat dan BI akan terus bekerjasama dalam Tim Pengendalian Inflasi Daerah (TPID) baik Provinsi maupun Kabupaten Kota. Agus Chusaini juga menuturkan program social Bank Indonesia (PSBI) di kota Singkawang meliputi 9 PSBI yang sudah dilakukan dan yang terakhir di program pengembangan produk hortikultura kepada Poktan JAS-B di Singkawang Selatan.

“Bantuan yang kami berikan untuk pengembangan produk hortikultura diantaranya kultivator, pompa ais dan pemotong rumput kepada kelompok Tani JAS-B Singkawang dengan semboyan Semangat Bangkit Optimis,” ujarnya.

Selain bantuan untuk pengembangan produk hortikultura, Bank Indonesia Kalbar juga telah memberikan bantuan mulai dari BI Corner di Perpustakaan Daerah Kota Singkawang pojok baca dongeng PAUD di Raudhatul Atfal (RA) AL-Ikhlas Singkawang Barat, demplot tani dan mesin tepung keladi.

“Mudah-mudahan semua batuan tersebut bisa membawa kemajuan di Singkawang dengan harapan dapat terus menggunakan apa yang kami sampaikan dan kami berikan serta terus terus bekerjasama dengan Bank Indonesia,” ucapnya.

Semantara Ketua Pelatihan Pertanian Perdesaan Swadaya (P4S) JAS-B Singkwang, Haji Naweri, mengaku sangat terbantu dengan bantuan dari BI ini. Setidaknya proses pengolahan lahan lebih cepat dalam pengembangan hortikultura yang dibudidayakan meliputi talas serta sebagian kecil cabai dan jagung, termasuk budi daya ikan nila.

Diakuinya juga, khusus pengembangan hortikultura ini tidak hanya di JAS-B saja tetapi ada empat kelompok tani di Singkawang Selatan yang kini tengah mengembangkan talas Singkawang. “Jadi semua bibit talas yang ada di Kalbar ini kami yang mengirim atau mensuplay dengan produksi benih yang ada saat ini seluas 2 hektar dan dijual ke seluruh kabupaten kota di Kalbar,” ujarnya.

Lanjutnya untuk sekarang melalui analisis berjalan 3 tahun, total rata-rata 8 ons – 1,2 kg dapat menghasilkan minimal 18 ton per hektar. “Untuk pemasaran sekarang ke Pinyuh dan Mempawah, tetapi yang terbesar ke pasar Flamboyan Pontianak rata-rata 2 ton per hari dengan harga Rp 6000 per kilo. Pensuplay tidak hanya dari JAS-B saja tetapi juga dari keseluruhan kelompok tani,” jelasnya.

Menurutnya juga, talas atau keladi Singkawang ini selain ukuranyan besar hingga kiloan, juga dapat dibuat kripik dengan cita rasa lebih enak serta mulai dari umbi sampa batang dan daunnya bisa dimakan dan tidak gatal. Menyinggung luas lahan, total keseluruhan mencapai 40 hektar keladi Singkawang dan khusus di JAS-B sendiri sekitar 11 haktar.

Petani di bawah naungan JAS-B jelas Naweri sebanyak 32 orang pada awal 2010. Namun sekarang bertambah menjadi 120 orang dan sistem pembiayaan dari swadaya. “Saya sebagai ketua kelompok tani, mereka dipinjami benihnya dan pemasarannya nanti oleh ketua kelompoknya, petani tahunya hanya bekerja saja. Lumayan untuk menunjang kebutuhan anak sekolah antara Rp 500 ribu sampai Rp 1.000.000 bisa ditutupi,” tuturnya.

Sementara bantuan dari Pemerintah Kota Singkawang diakui Naweri antara lain gudang kompos, biogas, termasuk jalan usaha tani (JUT). Program Bantuan Sosial Bank Indonesia kepada kelompok tani JAS-B di Singkwang selatan ini juga turut dihadiri Wakil Wali Kota Singkawang, Irwan. (*/rri.co.id/rn)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

No More Posts Available.

No more pages to load.