Warga Perumnas Roban Swadaya Semprot Disinfektan

by -1,437 views
Kegiatan penyemprotan disinfektan secara swadaya di Perumnas Roban, Minggu (18/7) pagi.
Kegiatan penyemprotan disinfektan secara swadaya di Perumnas Roban, Minggu (18/7) pagi.

ReaktifNews.com (Singkawang, Kalimantan Barat) – Sebagai upaya mencegah penyebaran virus Corona atau Covid-19, warga di lingkungan Perumnas Kelurahan Roban Kecamatan Singkawang Tengah Kota Singkawang, secara swadaya melakukan penyemprotan disinfektan yang dikomandani langsung Camat Singkawang Tengah, Hasan Nasiruddin S.H.

“Tidak kurang sepuluh RT bergerak hari ini. Termasuk dukungan berbagai komponen yakni ada dari lurahnya, babinkamtibmas, karang taruna, pengurus masjid serta rekan-rekan LSM KEMAS,” ungkap Hasan Nasiruddin, Camat Singkawang Tengah, Minggu (18/07/2021).

Dikatakan, warga di lingkungan Perumnas Roban menyambut baik dilakukannya penyemprotan disinfektan, sehingga ketika diajak untuk melakukan swadaya, direspon dengan cepat.

“Intinya ini keinginan dan inisiasi semua warga agar dilakukan penyemprotan, guna mencegah penyebaran virus Corona. Maka dari itu hari ini kami laksanakan,” jelas Hasan, disela-sela penyemprotan.

Salah satu warga yang terlibat, Anong, menyebut kegiatan pencegahan ini sangat perlu dilakukan dan harusnya tidak menunggu gerakan dari pemerintah semata. “Ini kegiatan yang sangat bagus. Wabah covid ini sudah memakan banyak korban umumnya di indonesia. Tentu lebih baik mencegah dari pada mengobati,” ujar Anong.

Camat Singkawang Tengah juga kembali menyatakan, kegiatan serupa nantinya rutin dilaksanakan, khususnya di lingkungan Perumnas dan bahkan menyasar ke Kelurahan lainnya. Sebagaimana rutinitas warga lainnya seperti gotong royong maupun pos kamling.

“Terima kasih kepada seluruh warga yang berpartisipasi. Gerakan bersama ini bisa terlaksana karena kesadaran dan kesepakatan warga, sama seperti ronda atau bakti di lingkungan. Semoga lebih banyak lagi ormas dan komponan lain yang ikut terlibat kedepan,” ujarnya. (*/ RN/ Topan)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

No More Posts Available.

No more pages to load.