REAKTIFNEWS.COM, SINGKAWANG – Masuk tahun kedua Drs. H. Sumastro, M.Si., diamanahkan Menteri Dalam Negeri untuk menahkodai Kota Singkawang, beragam respon masyarakat menyorot soal kinerja Penjabat (Pj.) Wali Kota Singkawang tersebut.
Motto yang diusung “Kerja Cepat Kerja Tuntas” oleh Sumastro ini tidak berbanding lurus dengan presepsi masyarakat Kota Singkawang. Kepuasan kinerja Pj Wali Kota Singkawang kemudian terukur dalam survei jajak pendapat penilaian kinerja Pj Walikota Singkawang yang digelar oleh reaktifnews.com sejak Selasa 20 Februari 2024 dan dirampungkan pada Jumat (23/02/2024).
Setidaknya dari sebanyak 50 sampel koresponden yang memberikan penilaian mereka melalui PollingKita.com tersebut, sebanyak 74% masyarakat merasa tidak puas terhadap kinerja Sumastro. Sedangkan mereka yang menyatakan puas yakni 16% dan 10% menjawab ragu-ragu terhadap sosok Sumstro.
Dari metode snowball ini, pihak reaktifnews menerjunkan 5 relawan atau surveyor ke lima Kecamatan di Kota Singkawang untuk mengetahui jawaban dari para responden tersebut.
Sebab, menjadi tugas seorang wartawan bukan semata menulis saja, melainkan kontrol sosial dan otokritik bagi pemerintah. Agar kinerja dan pembangunan yang dijalankan oleh Pemkot Singkawang diharapkan benar-benar berpihak kepada masyarakat.
Survei ini dilakukan untuk mengetahui seberapa jauh program pembangunan Pemkot Singkawang sekarang yang berdampak terhadap masyarakat. (tim/yd/top)